Dinas PU Pengairan Banyuwangi Lakukan Pemantapan Jelang Festival Bubak Bumi DAM Karangdoro

- Minggu, 30 Oktober 2022 | 21:25 WIB
Festival Bubak Sawah atau Bubak Bumi merupakan tradisi yang dilakukan para petani dalam mengawali musim tanam (Foto: Dinas PU Pengairan Banyuwangi)
Festival Bubak Sawah atau Bubak Bumi merupakan tradisi yang dilakukan para petani dalam mengawali musim tanam (Foto: Dinas PU Pengairan Banyuwangi)

NASKAH ID - Jelang perhelatan Festival Bubak Bumi yang diadakan di Dam Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi, Senin (31/10) esok, Dinas PU Pengairan terus melakukan langkah pemantapan.

Salah satunya melakukan koordinasi dengan Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA). 

Baca Juga: Razia Balap Liar di Jalan Wiroguno, 6 Sepeda Motor Diamankan

Kepala Dinas PU Pengairan Banyuwangi Guntur Priambodo melalui Sekretaris Dinas (Sekdin), Riza Al Fahroby mengatakan persiapan Festival Bubak Bumi sudah dilakukan bersama dengan HIPPA DAM Karangdoro jauh hari sebelumnya. 

Termasuk mempersiapkan segala kegiatan maupun ritual adat masyarakat setempat dalam rangkaian Festival Bubak Bumi itu. 

"Bersama dengan HIPPA (Dam Karangdoro) segala persiapan sudah kita lakukan. Baik itu kegiatan festivalnya maupun persiapan kegiatan masyarakatnya," ujarnya kepada Naskah.Id, Minggu (30/10/2022). 

Selain HIPPA, lanjut Riza, pihaknya juga mengundang dan melibatkan sejumlah stakeholder untuk mensukseskan jalannya Festival Bubak Bumi

Baca Juga: Nelayan Hilang di Pantai Lampon Ditemukan dalam Kondisi Tak Bernyawa

Dinas PU Pengairan juga memberikan ruang bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) ikut meramaikan Festival yang masuk tahun kedua itu. 

"Kemarin kita sudah mengundang beberapa stakeholder. Rencananya dalam kegiatan itu (Festival Bubak Bumi) akan ada ritual dan tradisi. Kita berikan space juga bagi UMKM lokal/setempat turut meramaikan Festival Bubak Bumi," kata. 

Riza menambahkan pihaknya turut menggandeng puskesmas setempat untuk penanganan kegawat daruratan. Kawan Posbindu turut dilibatkan dalam Festival ini. 

"Termasuk melibatkan teman-teman Posbindu untuk penanganan gawat kedarutatan. Dan tentunya ini kegiatan yang megumpulkan banyak orang jadi kita minta PPGD-nya," tambahnya. 

Sebagai informasi Festival Bubak Sawah atau Bubak Bumi merupakan tradisi yang dilakukan para petani dalam mengawali musim tanam. 

Ritual ini dilaksanakan untuk memohon kepada Tuhan agar selama musim tanam, para petani ini dijauhkan dari segala macam persoalan seperti datangnya hama. 

Baca Juga: Jembatan Carangan Diperbaiki, Warga Pakai Ban untuk Seberangkan Logistik

Halaman:

Editor: Eko Purwanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Penyeberangan ke Lombok Masih Buka Saat Nyepi

Rabu, 22 Maret 2023 | 19:26 WIB
X