NASKAH ID - Kick off babak kedua Argentina vs Australia baru saja dimulai. Babak kedua berjalan, Argentina melebarkan skor kemenangan sementara atas Socceroos.
Adalah Julian Alvarez yang membawa timnya unggul sementara di 12 menit babak kedua berjalan atau tepatnya pada menit ke-57.
Baca Juga: Babak 1 Argentina Vs Australia: Messi Bawa Timnya Unggul Sementara
Alvarez sukses mencatatkan namanya di papan skor lewat sontekan manisnya yang tak mampu dihalau Mathew Ryan.
Alvarez memanfaatkan blunder Mathew Ryan yang tak disia-siakannya untuk mencetak keunggulan bagi timnya.
Laga Argentina vs Australia dihelat di Stadion Ahmad bin Ali, Minggu (4/11) dinihari WIB. Lionel Messi yang membawa timnya unggul sementara di babak pertama.
Tembakan keras melengkung mengarah ke tiang jauh Australia tak mampu dihalau Mathew Ryan. Gol! 1-0 Argentina unggul.
Sebelum mencetak gol, Messi mengambil bola Nicolas Odamendi yang terlepas saat mengontrol umpan dari Alexis Mac Allister.
Dari pantauan naskah.id melalui live streaming vidio, Australia berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-77.
Sepakan keras Goodwin coba diblok Enzo Fernandez. Halauannya justru mengarah ke gawangnya sendiri. Dan tak mampu dihalau Emiliano Martinez. Gol! 2-1, Australia vs Argentina.
Baca Juga: Tumbangkan Amerika Serikat, Belanda Kunci Tiket Perempat Final
Skor ini masih belum berubah hingga menit ke-86. Australia dan Argentina terlibat saling jual beli serangan usai gol bunuh diri Fernandez.
Line up Argentina: E. Martinez, Molina, Romero, Otamendi, Acuña, De Paul, Enzo Fernández, Mac Allister, Messi, Álvarez, Papu Gomez.
Line up Australia: Ryan, Degenek, Rowles, Souttar, Behich, Baccus, Mooy, Irvine, Leckie, Duke, McGree.**
Artikel Terkait
Head To Head Portugal Vs Swiss: Seimbang
Prediksi Skor Akhir Brasil Vs Korea Selatan: Kemenangan Telak Milik Neymar Cs?
Prediksi Skor Akhir Portugal Vs Swiss: Selecao Unggul Tipis?
Brasil Ditinggal Pemainnya Jelang Lawan Korsel di Babak 16 Besar
Christian Pulisic Fit Seratus Persen Siap Hadapi Belanda